Homepage

Literasi Keuangan “Smart Money, Smart Future” Bersama IFG Life dan BenihBaik.com

Ditulis oleh
Bagikan

Saat ini UMKM masih menjadi perhatian oleh undang-undang karena berpengaruh besar dalam pertumbuhan perekonomian di Indonesia. Maka tidak heran, mengapa pemerintah membuat berbagai program untuk mendukung pemilik UMKM seperti bantuan kredit usaha dengan bunga rendah, kemudahan persyaratan izin usaha, bantuan pengembangan usaha, dan masih banyak lagi. UMKM atau Usaha Mikro Kecil dan Menengah merupakan jenis usaha produktif yang dimiliki oleh seseorang atau badan usaha yang memenuhi kriteria sebagai usaha mikro.

Tidak hanya pemerintah, sektor perusahaan juga memiliki ketertarikan yang sangat tinggi kepada UMKM terutama di wilayah perdesaan. Hal tersebut menjadi salah satu pemicu lahirnya program Literasi Keuangan “Smart Money, Smart Future” dari IFG Life bersama BenihBaik.com dan Rumah Asuh Indonesia. Program literasi keuangan sangat diperlukan oleh pelaku UMKM dalam mengelola keuangan usaha mereka supaya tidak ada minus dan usaha mereka pun bisa terus berkembang.

Literasi Keuangan “Smart Money, Smart Future”

Smart Money, Smart Future adalah program literasi keuangan yang diadakan untuk UMKM di Desa Pamijahan, Gunung Bunder 1, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Tujuan dari program tersebut adalah untuk meningkatkan pengetahuan para pemilik UMKM mengenai pengelolaan keuangan, melatih pembuatan buku besar dalam berbisnis, dan melatih kemampuan dalam membuat keputusan keuangan dalam situasi tertentu.

Acara dimulai dari registrasi, pembukaan dari pihak sponsor dan perwakilan aparat desa, lalu dilanjutkan dengan peresmian menggunakan giant check. Selain itu, peserta diwajibkan mengerjakan soal pre-test untuk mengukur kemampuan awal mengenai pengelolaan keuangan. Terdapat 2 pemateri yang mengisi acara pelatihan, pemateri pertama adalah Ibu Lisa Ekuiresa, SE. CFP dengan 2 modul materi yaitu “Perencanaan Keuangan Pribadi dan Usaha” serta “Pembiayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah”.

Pemateri kedua adalah perwakilan dari Pihak Sponsor IFG Life, materi yang dibawakan adalah program dan manfaat asuransi yang terdapat di IFG Life. Setelah kedua pemateri selesai, peserta kembali mengisi soal post-test untuk melihat sejauh mana pemahaman masing-masing peserta mengenai materi yang sudah dijelaskan.Tak lupa, peserta juga melakukan sesi foto bersama dan mendapatkan souvenir sebagai tanda telah menyelesaikan kegiatan literasi keuangan.

Program literasi keuangan “Smart Money, Smart Future” di Desa Pamijahan menjadi langkah penting dalam mendukung pertumbuhan UMKM, khususnya dalam meningkatkan pemahaman para pelaku usaha mengenai pengelolaan keuangan. Dengan dukungan dari IFG Life, BenihBaik.com, dan Rumah Asuh Indonesia, program ini berhasil memberikan wawasan baru para pemilik UMKM bisa lebih terstruktur dan berkelanjutan. Selainitu, para pelaku UMKM dapat memiliki bekal untuk mengelola keuangan bisnis secara efektif dan dapat lebih percaya diri dalam menghadapi tantangan usaha. Semoga program ini menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk terus mendukung perkembangan UMKM, demi masa depan yang lebih baik bagi perekonomian Indonesia.

Bagikan

Cerita Lainnya

Literasi Keuangan “Smart Money, Smart Future” Bersama IFG Life dan BenihBaik.com

Saat ini UMKM masih menjadi perhatian oleh undang-undang karena berpengaruh besar dalam

Apa Itu Terapi Avasin? Cek Penjelasan dan Cara Pengobatannya

Selain pengobatan medis, kita mengenal adanya pengobatan holistik atau praktik penyembuhan yang

Pahami Lebih Dalam Mengenai Kekerasan Anak

Kekerasan pada anak (Child Abuse) adalah semua bentuk kekerasan terhadap anak yang

Gerakan Anak Sehat Cegah Stunting Bersama BenihBaik.com

Menurut WHO (2015), Stunting adalah gangguan daya kembang anak karena kekurangan gizi

Mari hadirkan kebahagiaan bagi anak-anak Indonesia dengan menciptakan kebaikan untuk mereka
Ajukan program kebaikan bagi anak Indonesia